Rabu, 10 November 2010

Hal Kecil Perindah Rumah

Kemarin pagi saat service motor, saya sengaja bawa majalah untuk dibaca-baca daripada bosan menunggu. Dari niat cuma mau baca-baca, ternyata saya menemukan sebuah artikel yang bagus. Dan rasanya ingin sekali berbagi info ini dengan Anda. Artikelnya tentang hal-hal kecil yang bisa diterapkan untuk memperindah rumah. Semoga saja informasi ini bermanfaat.



Majalah Alia menyebutkan memperindah rumah tidak harus dengan membeli perabotan atau aksesoris baru berharga ratusan ribu, apalagi jutaan rupiah. Cukup sediakan dan manfaatkan kembali hal-hal kecil dan sederhana di tempat Anda. Semua bisa dilakukan tanpa pengeluaran atau dengan sedikit dana saja. Salah satunya, Anda bisa menerapkan cara 'hijau'. Gaya hidup hijau atau gaya hidup ramah lingkungan juga identik dengan kesederhanaan. Berikut cara 'hijau' atau the green way untuk memperindah rumah Anda :

1. JENDELA
Semua rumah memiliki jendela, minimal satu buah. Bukalah jendela lebar-lebar dan biarkan bias sinar matahari membentuk rupa yang indah di dalam ruangan Anda. Bonusnya : udara alami dan segar dari angin yang menembus jendela dan pengurangan konsumsi listrik (karena dengan masuknya angin, Anda tak perlu menyalakan kipas angin ataupun pendingin udara).

2. GELAS BENING
Setiap keluarga tentu menyimpan sejumlah gelas, mulai dari gelas yang biasa digunakan sehari-hari, sampai gelas super cantik yang sengaja disimpan hingga Lebaran tiba. Tahukan Anda, gelas bening, sebiasa apa pun bentuknya, bisa menjadi pengganti bingkai foto atau lukisan si kecil. Selain sebagai kenang-kenangan, gelas berisi foto tersebut berfungsi untuk memperindah ruangan.

3. SODA KUE
Anda masih menyimpan soda kue setelah membuat kue Lebaran? Masukkan bubuk tersebut secukupnya ke dalam sebuah gelas kecil dan letakkan di dapur, ruang makan, lemari makan, dan lemari pendingin. Soda kue yang berwarna putih bersih tak hanya bisa menjadi penghias meja, tetapi juga membantu untuk menetralisir bermacam bau.

4. BUKU
Pilih beberapa buku berukuran tebal dari koleksi Anda yang memiliki sampul bercorak cantik, kemudian tumpukkan sesuai selera di atas meja ruang tamu atau di ruangan mana saja. Tumpukan buku ini akan memiliki dua kegunaan : menjadi pilihan bacaan bagi tamu serta anggota keluarga, dan memperindah meja.

5. DAUN SERAI
Anda sering memasak menggunakan daun serai? Sisihkan sebagian dan masukkan ke dalam gelas atau vas berisi air segar dan tempatkan di area dalam rumah yang sering didatangi nyamuk. serai dikenal sebagai tanaman yang mampu mengusir nyamuk. Nyamuk kabur, ruangan Anda pun akan terlihat asri dan menjadi harum dengan adanya serai di dalam gelas/vas.

6. MAJALAH/KORAN BEKAS
Bingung dengan tumpukan majalah dan koran bekas di rumah ? Coba gulung beberapa majalah (atau koran) yang memiliki tinggi ukuran serupa, ikat masing-masing gulungan dengan karet tebal, lalu satukan semua gulungan dengan karet tebal yang lebih besar atau dengan kawat. Maka jadilah meja kecil elok dan unik untuk meletakkan benda-benda berukuran mini sekaligus memperindah ruangan.

bersambung....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar